Kasat Reskrim Polres Pinrang Pimpin Personil Olah TKP Penemuan Mayat Gantung Diri - SULSELKINI.COM | REFERENSI BERITA TERPERCAYA

Minggu, 30 Juli 2023

Kasat Reskrim Polres Pinrang Pimpin Personil Olah TKP Penemuan Mayat Gantung Diri

Kasat Reskrim Polres Pinrang Pimpin Personil Olah TKP Penemuan Mayat Gantung Diri


SULSELKINI.COM PINRANG, - Kasat Reskrim Polres Pinrang Iptu Ahmad Rizal bersama pawas Polres Pinrang Ipda Betani Tarigan, kanit Buser, Kanit Inafis dan Kanit Reskrim Polsek Mattirosompa melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) penemuan mayat lelaki gantung diri."

Penemuan mayat ini berlokasi di Dusun Labolong Kelurahan Mattongang Tongang Kecamatan Mattiro Sompe Kabupaten Pinrang Sulawesi Selatan." (30/07/2023) dinihari.

Setelah mendapat laporan akan penemuan mayat seorang lelaki di Dusun Patobong berinisial AR (24) dengan kondisi mayat terjerat tali dilehernya dengan posisi setengah berlutut namun masih tergantung."

Kuat dugaan bunuh diri, selanjutnya team Sat Reskrim Polres Pinrang bersama Piket Pawas dan personil gabungan Unit Resmob dan Inafis Polres Pinrang serta personil Polsek Mattirosompe langsung mendatangi lokasi untuk melakukan TPTKP dan olah TKP." Ungkap Iptu Ahmad Rizal pada awak media.

Dari hasil olah TKP yang dilakukan unit Inafis Satreskrim Polres Pinrang ditemukan korban dalam kondisi tergantung dengan tali dan juga dalam posisi berlutut di atas rumah berlantai dua."

Setelah team melakukan olah TKP, Ujar Ahmad Rizal, mayat almarhum AS langsung di bawa ke Rumah Sakit Umum Lasinrang untuk dilakukan pemeriksaan medis khusus." 

Ahmad Rizal lanjutnya, berdasarkan keterangan saksi (istri almarhum) bernama Hikma Ramadan (23) kepada personil Sat Reskrim Polres Pinrang bahwa korban sebelum meninggal dunia dengan cara gantung diri, dirinya sempat bercerita dengan almarhum AS (Suaminya) dan meminta handphone miliknya namun tidak diberikan.

Kemudian saksi Hikma (Istri) setelah bercerita kembali ke lantai 1 untuk menidurkan anaknya yang saat itu tengah diayun dan dirinya pun ikut terlelap."

Tak lama setelah itu istri (saksi) mendengar suara seperti barang-barang yang jatuh dari tempatnya namun saksi tidak menghiraukan dan melanjutkan tidur." Jelas Iptu Ahmad Rizal.

Dan sekira pukul 01.00 Wita saksi yang terbangun dari tidur menuju ke kamar mandi untuk buang air kecil, setelah kembali dari kamar mandi menuju ke tempat tidur, saksi sudah melihat korban dalam posisi berlutut menghadap timur dalam keadaan tergantung." Beber Ahmad Rizal.

Selanjutnya saksi langsung menyalakan lampu serta melihat korban sudah dalam keadaan tergantung dan meninggal dunia kemudian saksi langsung menghubungi keluarganya yang tinggal di Kabupaten Wajo namun tidak tersambung."

Saksi kemudian menghubungi kakak perempuannya Eza yang tinggal di Palu Sulteng dan memberitahukan kejadian yang dialami oleh suaminya."

Selanjutnya saksi melaporkan hal ini ke aparat Kepolisian dalam dalam hal ini Bhabinkamtibmas personil Polsek Mattirosompa atas nama Bripka Irwan Hamid yang man langsung berkordinasi dengan unit Reskrim Polres Pinrang Polda Sulsel."

Untuk hasil pemeriksaan dokter Rumah Sakit Umum Lasinrang Pinrang, tidak ditemukan adanya tanda tanda kekerasan atau benda tajam pada tubuh almarhum AR." Tutur Ahmad Rizal.

Namun kasus penemuan mayat tergantung ini akan tetap kami dalami bersama para personil Satreskrim Polres Pinrang Polda Sulsel." Tegas Kasat Reskrim Polres Pinrang 

(HumasPolresPinrang).
Published Hawaya 💙 IWO

BERITA TERKAIT

loading...

BERITA TERKAIT LAINNYA

© Copyright 2019 SULSELKINI.COM | REFERENSI BERITA TERPERCAYA | All Right Reserved