Stand UP2K TP PKK Awang Tangka Juara I se-Kecamatan Kajuara - SULSELKINI.COM | REFERENSI BERITA TERPERCAYA

Sabtu, 17 Agustus 2024

Stand UP2K TP PKK Awang Tangka Juara I se-Kecamatan Kajuara

Stand UP2K TP PKK Awang Tangka Juara I se-Kecamatan Kajuara


***SULSELKINI.COM --Tim Penggerak (TP) PKK Kelurahan Awang Tangka Kecamatan Kajuara kembali meraih prestasi, ditunjuk TP PKK Kecamatan mewakili lomba dasawisma tingkat kabupaten. Pada hari Jum’at 16/08/2024 


Stand pameran milik UP2K Awang Tangka pada lomba pameran Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) dinobatkan sebagai juara pertama se-Kecamatan Kajuara. Kegiatan ini dipelopori oleh ibu-ibu PKK Kecamatan dalam rangka HUT kemerdekaan RI ke 79. yang diikuti oleh perwakilan dari 12 Desa yang hadir.


Ibu lurah Awang Tangka Andi Sugiati, SE sekaligus Pembina PKK Kelurahan Awang Tangka lewat Via WhatsApp mengungkapkan bahwa sangat bersyukur karena dapat menjuarai lomba UP2K, semua ini adalah hasil kerja keras seluruh TP PKK yang ditopang oleh pelaku UMKM dan berkat dukungan, kerja sama semua elemen masyarakat khusunya 14 dasawisma yang mempunyai produk unggulan yang layak untuk dipromosikan.


Produk yang ditampilkan TP PKK Awang Tangka yaitu menampilkan produk lokal, ada olahan pangan dan kerajian tangan serta pemandu stand pameran yang interaktif,  selain itu yang diproduksi pelaku usaha UMKM sendiri dan semua produk lokal yang sudah dikenal masyarakat.


Sementara Ketua TP PKK Awang Tangka A. Nuralam S.Pd diungkapkan lewat Via WhatsApp mengharapkan UMKM berbasis kearifan lokal tidak hanya melestarikan tradisi, tetapi juga berkontribusi menciptakan lapangan kerja dan sumber pendapatan bagi masyarakat.


Di tempat yang sama Ketua TP PKK Kecamatan Kajuara mengatakan bahwa dengan adanya pameran ini menjadi awal bagi pelaku UMKM yang ada di Kec.Kajuara sebagai ajang promosi sehingga menjadi atensi pemerintah Kab. Bone khususnya Dinas Perindustrian dan Perdagangan yang dapat menfasilitasi pelaku UMKM untuk mendapatkan legalitas produk sehingga lebih mudah memasarkan hasil produknya. 


Pada lomba pameran UP2K ini DISPERINDAG Kab. Bone sebagai tim penilai memberikan apresisasi luar biasa kepada TP PKK Awang Tangka, semoga semua produk yang dipamerkan dapat lebih dikenal kalangan luas.


Adapun yang hadir
Disperindag Kab. Bone, TP PKK Kecamatan Kajuara,
TP PKK 13 Desa Kecamatan Kajuara 
Pelaku usaha UMKM.




BERITA TERKAIT

loading...

BERITA TERKAIT LAINNYA

© Copyright 2019 SULSELKINI.COM | REFERENSI BERITA TERPERCAYA | All Right Reserved